Petunjuk Penggunaan Telepon di Jepang | Lowongan | Beasiswa | Magang | Kerja | jepang

Petunjuk Penggunaan Telepon di Jepang

Sambungan Telepon Dalam Negeri

① Apabila Anda ingin menelepon penasihat berbahasa asing di JITCO, contohnya tekan
03-3233-0578. Anda tidak perlu menekan 2 angka pertama “03” apabila Anda menelepon dari Tokyo.

② Biaya telepon berbeda-beda tergantung pada jarak dan lama telepon.

Sambungan Telepon Internasional

Apabila Anda ingin menelepon nomor berikut 0123-456789 yang ada di Cina dari Jepang, maka sebagai contoh, ikuti langkah berikut:

① nomor permohonan sambungan telepon internasional (ada empat macam – 001, 0041, 0061 dan 0033 – pada contoh ini kita akan menggunakan 001)

② Nomor Identitas Panggilan Internasional (010)

③ Nomor kode Negara Cina (86)

④ Nomor kode sambungan interlokal di Cina (123: angka 0 pertama dihilangkan)

⑤ Nomor telepon (456789)

⑥ Nomor diatas yang ditekan secara berurutan, sehingga Anda akan menekan 001-010-86-123-456789. Karena panggilan telepon internasional mahal, disarankan Anda menggunakan kartu telepon agar dapat melihat berapa banyak biaya yang telah Anda gunakan.

Telepon Genggam

Apabila Anda menggunakan telepon genggam, perhatikanlah cara berikut:

① Dilarang menggunakan telepon genggam di dalam sebuah rumah sakit atau dalam sebuah pesawat, karena dapat mempengaruhi peralatan mesin di rumah sakit atau peralatan pesawat terbang.

② Dilarang menggunakan telepon genggam diatas kereta api atau bis, karena dikhawatirkan ada penumpang yang menggunakan alat pacu jantung. Beberapa orang Jepang menggunakan telepon genggam di atas kereta api, namun jangan meniru perilaku tidak baik ini.

③ Pastikan Anda mematikan telepon genggam Anda selama sedang bekerja (terutama ketika sedang rapat) atau ketika berada di dalam ruang bioskop.

④ Meskipun Anda sedang berada di tempat dimana telepon genggam dapat digunakan, jangan berbicara terlalu keras, demi menjaga perasaan orang lain. Para pemilik telepon genggam harus mengikuti prosedur untuk menyelesaikan tagihan telepon dengan perusahaan telepon sebelum pulang kembali ke negaranya. Beberapa orang telah bermasalah dengan perusahaan telepon karena mereka pulang ke negaranya tanpa membayar tagihan terlebih dahulu. Disarankan untuk menggunakan jenis telepon prabayar.

Bila Anda dalam keadaan darurat di jepang silahkan baca buku panduan Sistem  Konsultasi  bagi  Para  Trainee/Peserta  Magang  di Jepang

Demikian informasi mengenai "Petunjuk  Penggunaan Telepon di Jepang" semoga membantu.

Ditulis Oleh : Dagangku corps ~Lowongan | Beasiswa | Magang | Kerja | jepang

kenshusei magang jepang Anda sedang membaca artikel berjudul Petunjuk Penggunaan Telepon di Jepang yang berisi tentang Lowongan | Beasiswa | Magang | Kerja | jepang >> Kenshusei.com Magang Jepang : Anda tidak diijinkan mengcopy paste artikel ini.

Blog, Updated at: 11:43 PM